Berbagai Lini Produk Hisense Berhasil Memenangkan 31 Penghargaan pada CES 2024

Las Vegas, 15 Januari 2024 – Hisense sebagai brand dengan inovasi dan kinerja andal dari produknya yang luar biasa, berhasil meraih 31 penghargaan dari media dan organisasi terkemuka di dunia, termasuk Consumer Technology Association (CTA), Tom’s Guide dan Digital Trends pada pergelaran Consumer Electronics Show (CES) 2024. Hal ini mencetak rekor baru untuk jumlah penghargaan terbanyak dalam sejarah pameran.

Televisi Hisense model 110UX sebagai salah satu produk utama dalam pameran ini berhasil menarik banyak perhatian pengunjung. Dengan berbagai fitur unggulan seperti, ukuran yang besar, 40.000+ zona lampu latar, dan kecerahan puncak 10.000 nits, model ini telah dianugerahi 16 penghargaan dari media dan organisasi seperti Trusted Reviews, Android Headlines, dan AVS Forum.

Pada CES 2024, Hisense memamerkan serangkaian produk dan teknologi inovatif dalam teknologi tampilan Laser, diantaranya 8K Sonic Screen Laser TV, Dynamic Light Steering Laser TV dan Rollable TV Laser. Beberapa produk mutakhir ini mendapat pujian dari media seperti Sound & Vision, TWICE, dan mendapatkan gelar “Best of CES”. Media teknologi terkenal internasional, yaitu Hi-Fi, berkomentar, “…itu (8K Sonic Screen Laser TV) memiliki lebih dari 100.000 unit suara… selama sesi hands-on, kami lihat mengesankan.”

Selain media teknologi, media lifestyle juga menyatakan minat dan kekagumannya terhadap produk Hisense. Mashable, media teknologi gaya hidup AS, menganggap Rollable Laser TV dan CanvasTV sebagai TV terbaik di CES dengan menyatakan, “TV yang memadukan teknologi dan seni ini berasal dari Hisense… TV ini dapat menampilkan karya seni pilihan saat Anda tidak menggunakannya, tetapi bila Anda siap menggunakannya untuk hiburan di rumah, produk ini juga dapat menjalankan program favorit Anda”.

Produk peralatan rumah tangga Hisense, seperti Four-door Smart Refrigerator dan Smart Built-In Dishwasher juga tidak luput dari perhatian media. Four-door Smart Refrigerator menyederhanakan tugas sehari-hari dengan menyimpan inventaris makanan, menawarkan resep pilihan dan terhubung dengan perangkat pintar lainnya. Produk ini dianugerahi sebagai “TWICE Picks” oleh media elektronik konsumen Amerika Utara TWICE. Selain itu, media teknologi Reviewed menilai Smart Built-In Dishwasher sebagai “Best of CES”, dengan berkomentar “Hisense telah masuk dengan literasi teknologi terdepan menawarkan nilai yang tinggi kepada konsumen pasar secara global. Mesin pencuci piring pintar ini adalah contoh yang bagus”.

Dari penghargaan tersebut, mengukuhkan kinerja Hisense yang luar biasa dalam sains dan inovasi teknologi, desain produk dan pengaruh pasar secara global maupun lokal. Untuk kedepannya, Hisense akan tetap berkomitmen terhadap pengembangan teknologi yang bertujuan untuk menyediakan produk dan layanan berkualitas tinggi kepada konsumen.

Recent Posts

Anniversary ke-55 Tahun, Hisense Hadirkan Hisense Carnaval: Product Conference
Jakarta, 3 September 2024 – Hisense sebagai perusahaan global elektronik dan peralatan rumah tangga selalu mengedepankan inovasi, teknologi terkini
Read More
03 September 2024
Hisense Tawarkan Keseruan Maksimal di Layar Besar 100 inci QLED TV Q7N
Jakarta, 2 September 2024 – Hisense sebagai perusahaan global elektronik dan peralatan rumah tangga konsumen, membawa pengalaman menonton atau aktiv
Read More
02 September 2024
Hisense Menjadi Mitra Resmi Real Madrid
Madrid, 29 Agustus 2024 – Hisense mengumumkan kemitraan resminya dengan klub sepak bola ternama dunia Real Madrid pada konferensi pers yang diadakan
Read More
29 Agustus 2024