4K TV

Ini Dia Alasan Mengapa Kamu Harus Membeli 4K TV

Seiring dengan perkembangan teknologi, televisi pun mulai berevolusi. Yang awalnya, didesain dengan bentuk yang sangat tebal, namun sekarang televisi didesain sangat tipis. Tidak hanya itu saja, resolusi televisi juga mengalami perubahan, di mana awalnya berukuran 720p (720 x 1280), tapi kini hadir dengan resolusi 4K (2304 x 4096).

Dengan resolusi 4K ini, pengalaman menonton pun akan semakin menyenangkan sekaligus seru karena itulah tidak heran bila televisi ini disematkan menjadi salah satu TV terbaik. Tertarik memilikinya? Cek dulu beberapa kelebihan yang dimiliki oleh televisi satu ini, di antaranya:

  • Didukung dengan layangan streaming. Salah satu kelebihan dari 4K TV ini adalah didukung dengan layanan streaming. Platform streaming seperti Netflix, Hulu, dan Amazon Prime ini bisa kamu tonton langsung melalui televisi 4K. Hanya dengan memanfaatkan internet yang terhubung langsung dengan televisi, kamu bisa langsung menonton semua platform tersebut. Dengan begini, kamu tentu tidak perlu lagi menontonnya melalui handphone, kan?
  • Dilengkapi dengan banyak fitur. Selain itu, televisi pintar satu ini pun dilengkapi dengan banyak fitur menarik seperti port untuk HDMI, USB yang bisa terhubung langsung dengan laptop, dan lain sebagainya. Kalau sudah begini, tentu kamu semakin dimudahkan dengan kemunculan televisi pintar satu ini. Jadi, tunggu apalagi, langsung miliki deh!
  • Disematkan audio berkualitas tinggi. Yang tidak kalah menarik, televisi 4K ini juga dibekali audio yang berkualitas tinggi. Saking tingginya audio yang disematkan pada televisi satu ini, ketika menonton suaranya seperti serasa di bioskop. Kalau audio-nya seperti ini, kamu tentu sangat senang sekali, bukan?
  • Dijadikan sebagai media bermain game. Dengan kualitas yang dimilikinya, televisi ini sangat cocok digunakan untuk bermain game. Game-game yang kamu mainkan tentu akan terlihat semakin nyata sekaligus audio yang dihasilkannya pun akan menggelar seisi ruangan. Selain game, televisi ini juga bisa dimanfaatkan untuk menonton Youtube, drama kesukaan, reality show, dan variety show. Dengan demikian, kamu tentu tidak membutuhkan lagi perangkat tambahan hanya untuk bermain game maupun menonton acara kesukaan.

Itulah beberapa alasan yang menjelaskan mengapa kamu sangat disarankan membeli 4K TV ini. Semoga bermanfaat!

Recent Posts

Model Bersertifikasi Kolaborasi Hisense × Devialet Dirilis, Mengawali Era Baru Efek Suara Imersif
Setelah kolaborasi antara Hisense dan merek audio kelas atas Devialet, model-model bersertifikat dirilis satu demi satu! Dari model unggulan 65U7Q PRO
Read More
27 Maret 2025
The Appliance & Electronics World Expo 2025 Menjadi Saksi Hisense dalam Pengaplikasian AI dan Memimpin Industri AI ke Era Baru
Tahun 2025 telah muncul sebagai tahun yang berkembang pesat untuk implementasi AI secara komprehensif di bidang kehidupan cerdas. Appliance & Elec
Read More
25 Maret 2025
Apa Itu VIDAA OS? Kenali Fitur dan Keunggulannya untuk Lifestyle – Smart TV Anda!
VIDAA OS adalah sistem operasi teknologi tinggi yang dikembangkan Hisense untuk mendukung pengalaman menonton yang lebih nyaman dan user-friendly. Dir
Read More
17 Maret 2025