TV Rumah

TV di Rumah Rusak, Mungkin Ini Penyebabnya!

Saat TV LED terbaik rusak, pasti kamu jengkel, kan? Bagaimana tidak, kerusakan tersebut menimbulkan beberapa kerugian seperti aktivitas menonton televisi menjadi terganggu, tak bisa lagi menyaksikan acara kesukaan, dan lain sebagainya. Namun demikian, ada beberapa penyebab yang mengakibatkan mengapa televisi di rumahmu bisa rusak sekalipun belum terlalu lama digunakan. Apa sajakah? Simak langsung, deh!

  • Kabel power bermasalah.Ketika TV rusak, jangan langsung memanggil jasa reparasi TV namun periksa dulu kabel power pada televisi. Bisa saja kerusakan yang terjadi disebabkan oleh kabel power terbelit, pemasangannya tidak pas, atau sudah longgar. Apabila kamu menemukan hal semacam ini, tandanya kamu hanya perlu mengganti kabel tersebut dengan yang baru dan televisi di rumah pun sudah bisa digunakan seperti sediakala.
  • Kabel audio tidak tercolok. Kamu mungkin pernah mengalami kejadian di mana televisi tiba-tiba tidak mengeluarkan suara padahal tidak diutak-atik sama sekali. Tenang, tak usah panik, kamu hanya perlu mengecek bagian kabel audio televisi. Biasanya, saat kabel audio tidak tercolok dengan sempurna maka secara otomatis suara pada televisi akan langsung mati. Untuk itu, cek dulu bagian ini ketika televisi kamu tidak mengeluarkan suara.
  • Panel board rusak. Muncul garis-garis di televisi? Tidak menutup kemungkinan, kemunculan garis-garis tersebut akibat panel board rusak. Atau kondisi ini bisa terjadi karena adanya gelombang magnetik yang dihasilkan oleh perangkat elektronik lain yang letaknya sangat berdekatan dengan televisi. Karena itu, pastikan perangkat tersebut diletakkan di tempat yang saling berjauhan, ya!
  • Perubahan warna. Kerusakan yang terjadi juga bisa disebabkan oleh distorsi atau perubahan warna pada televisi. Jika mengalami kondisi ini, maka kamu bisa mematikan dan menghidupkan televisi. Atau bisa pula mencabut kabel power dan biarkan selama 1 menit. Apabila masalah tidak hilang, mungkin televisi kamu sedang overheat dan bagian panel board rusak.

Itulah beberapa penyebab yang mengakibatkan televisi di rumah rusak. Nah, sebelum kamu berencana membeli televisi baru, alangkah baiknya baca dulu beberapa hal penting yang sudah dituliskan di atas, ya. Semoga bermanfaat!

Recent Posts

Model Bersertifikasi Kolaborasi Hisense × Devialet Dirilis, Mengawali Era Baru Efek Suara Imersif
Setelah kolaborasi antara Hisense dan merek audio kelas atas Devialet, model-model bersertifikat dirilis satu demi satu! Dari model unggulan 65U7Q PRO
Read More
27 Maret 2025
The Appliance & Electronics World Expo 2025 Menjadi Saksi Hisense dalam Pengaplikasian AI dan Memimpin Industri AI ke Era Baru
Tahun 2025 telah muncul sebagai tahun yang berkembang pesat untuk implementasi AI secara komprehensif di bidang kehidupan cerdas. Appliance & Elec
Read More
25 Maret 2025
Apa Itu VIDAA OS? Kenali Fitur dan Keunggulannya untuk Lifestyle – Smart TV Anda!
VIDAA OS adalah sistem operasi teknologi tinggi yang dikembangkan Hisense untuk mendukung pengalaman menonton yang lebih nyaman dan user-friendly. Dir
Read More
17 Maret 2025